Kembali ke Buku dan Pena

KAMIS 24 April 2025 pagi saya mendapat kabar melalui media sosial dari Pak Kelik Nursetiyo Widiyanto yang akrab saya sapa Kang Kelik tentang agenda sharing inspiratif bertema "Kembali ke Buku dan Pena". Acara yang digawangi oleh Maljum School ini merupakan kerja bareng antar Majelis Pustaka dan Informasi (MPI) Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Barat, Lingkar Studi Islam Berkemajuan dan Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Bandung (UMB). Acara yang berlangsung pada pukul 15.30 hingga 18.00 WIB ini menghadirkan dua narasumber yaitu (1) Bu Andalusia Neneng Permatasari seorang pegiat The Ladybook, (2) Bu Dewi Mulyani seorang aktivis perempuan yang telah menulis 23 buku. Diskusi bernyawa literasi berkemajuan ini akan dipantik oleh Bu Tati Sedfar selaku Ketua Lingkar Studi Islam Berkemajuan. Tiga sosok ini termasuk sosok perempuan yang bukan saja peduli dan respek pada kegiatan literasi tapi juga giat berkarya atau menulis terutama menulis buku. Bagi saya, acara semacam in...